Postingan

Menampilkan postingan dari April, 2022

Haji

     Agama Islam bertugas mendidik dhahir manusia, mensucikan jiwa manusia, dan membebaskan diri manusia dari hawa nafsu. Dengan ibadah yang tulus ikhlas dan aqidah yang murni sesuai kehendak Allah, insya Allah kita akan menjadi orang yang beruntung. Salah satu ibadah dalam Islam ialah Haji. Ibadah Haji merupakan rukun Islam kelima setelah syahadat, sholat, zakat, dan puasa. Ibadah haji merupakan ibadah yang baik karena tidak hanya menahan hawa nafsu dan menggunakan tenaga dalam mengerjakannya, namun juga semangat dan harta. Ibadah Haji wajib dilaksankan oleh setiap orang Islam yang memenuhi syarat, baik secara finansial, fisik, maupun mental. Ibadah Haji pada hakikatnya ialah sarana dan media bagi umat Islam untuk berkunjung Baitullah dan Tanah Suci pada tiap tahunnya untuk melaksanakan ibadah.    Dalam mengerjakan Haji, umat Islam menempuh jarak yang demikian jauh untuk mencapai Baitullah, dengan segala kesukaran dan kesulitan dalam perjalanan, berpisah dengan sanak keluarga dengan s

Puasa

Pengertian Puasa Menurut bahasa kata puasa berasal dari bahasa arab yaitu shiyam dan shaum yang artinya menurut bahasa ialah menahan. Sedangkan menurut istilah adalah menahan diri dari segala yang membatalkan mulai terbitnya fajar hingga tenggelamnya matahari. Syarat dan Rukun dalam Puasa Syarat-syarat puasa dapat dibagi menjadi dua macam, yaitu : 1) Syarat Wajib Puasa Syarat yang apabila telah dimiliki seseorang, maka ia wajib puasa. a. Orang islam b. Baligh (cukup umur) c. Berakal atau tidak gila d. Kuat berpuasa e. Mengetahui masuknya bulan Ramadhan 2) Syarat sah Puasa Sesuatu yang harus ada sebelum melakukan ibadah. Apabila salah satu syarat tersebut tidak ada maka puasanya batal. Syarat tersebut yaitu : a. Islam b. Mumayyiz (dapat membedakan mana yang baik dan buruk) c. Suci dari haid dan nifas d. Dalam waktu yang diperbolehkan berpuasa e. Tidak ada hal yang membatalkannya Rukun dalam Puasa Satu amalan yang harus dipenuhi ketika seseorang menjalankan puasa. Jika rukun tidak dipe

Zakat

A. Definisi Zakat Secara Bahasa Dan Istilah      Za kat secara bahasa lughat, zakat berarti berkah, tumbuh, dan berkembang, kesuburan  atau bertambah, dapat pula berarti membersihkan atau mensucikan. Dinamakan zakat karena  dapat mengembangkan, dan menjauhkan harta yang telah diambil zakatnya dari bahaya.  Menurut Ibnu Taimiah, hati dan harta orang yang membayar zakat tersebut menjadi suci dan  bersih serta berkembang secara maknawi.      Menurut hukum Islam (istilah syara'), zakat berarti kewajiban atas harta atau kewajiban atas sejumlah harta tertentu untuk kelompok tertentu dan dalam waktu tertentu. Kewajiban atas sejumlah harta tertentu, berarti zakat adalah kewajiban atas harta yang bersifat mengikat dan bukan anjuran. Kewajiban tersebut terkena kepada setiap muslim (baligh atau belum, berakal atau gila) ketika mereka memiliki sejumlah harta yang sudah memenuhi batas nisabnya.       Kelompok tertentu adalah mustakihin yang terangkum dalam delapan asnaf. Waktu untuk mengeluarka

Shalat

Definisi Shalat         Menurut bahasa Shalat berarti berdoa, menurut Imam Safi’i shalat menurut Bahasa adalah berdoa. Menurut istilah Shalat berarti ibadah yang meliputi ucapan dan peragaan tubuh yang khusus, dimulai dengan takbir dan diakhiri dengan salam (taslim). Suatu perbuatan serta perkataan yang dimulai dengan takbir dan diakhiri dengan salam sesuai dengan persyaratkan yang ada.       Adapun menurut para ahli fiqih. Shalat adalah ucapan atau gerakan tubuh yang dimulai dari tabir hingga salam yang bertujuan dengan peribadatan kepada Allah.  Sholat adalah salah satu rukun islam  yang ke-lima. Sholat merupakan ibadah yang sangat penting dibanding dengan  ibadah lainnya. Syarat Sah Shalat a) Mengetahui masuknya waktu.      Shalat tidak sah apabila seseorang melaksanakannya namun tidak mengetahui secara pasti waktu sholat tersebut. b) Suci dari hadas kecil dan hadas besar.      Pensucian hadas kecil dapat dilakukan dengan cara berwudhu. Sedangkan hadas besar dapat dilakukan dengan c

THOHAROH

A. Pengertian Thaharah       Definisi Thaharah menurut bahasa berarti bersih. Sedangkan menurut istilah  ialah membersihkan diri dari segala perbuatan yang dilarang oleh syara' atau dari  perbuatan yang akan menimbulkan dosa dan dari budi pekerti yang buruk atau dari  perangai yang jahat. Menurut ulama Fiqih, thaharah berarti membersihkan diri dari  najis dan hadas.       Thaharah mempunyai kedudukan penting dalam Islam. Thaharah menentukan  boleh dan sah atau tidak boleh dan tidak sahnya suatu pelaksanaan ibadah mahdhah  dan beberapa aktivitas lainnya. Misalnya seseorang terkena badannya najis, ia  tidak boleh melakukan shalat sebelum mensucinya; seorang isteri yang haid, ia tidak  boleh melakukan shalat dan hubungan seksual (jima’) dengan suaminya sebelum  bersuci. B. Macam-Macam Thaharah Thoharoh ada dua macam yaitu thoharoh secara lahir dan thoharoh secara bathin. 1. Thoharoh secara batin (Ma’nawiyah)      Menyucikan jiwa dari dampak-dampak dosa dan maksiat,  dilakukan dengan b